Global Coverage

Visit this country's website View our global coverage

Pemberitahuan Privasi Insights Online dalam Bahasa Indonesia

Selamat datang di Pemberitahuan Privasi Insights (“Pemberitahuan”). Pemberitahuan ini:

  • mengandung informasi penting tentang kami serta cara dan alasan kami mengumpulkan, menyimpan, menggunakan, dan membagikan informasi pribadi mengenai Anda (dikenal sebagai “data pribadi”).
  • menjelaskan hak-hak Anda sehubungan dengan data pribadi Anda

Jika Anda memberikan informasi pribadi mengenai, atau mewakili orang lain, Anda harus memastikan bahwa Anda memberi tahu mereka informasi yang Anda berikan kepada kami, alasan Anda memberikannya, dan menyampaikan Pemberitahuan ini kepada mereka.  Harap jangan memberikan informasi pribadi apa pun kepada kami, kecuali Anda memiliki hak untuk melakukannya.

Terdapat glosarium di akhir Pemberitahuan ini yang dibuat untuk membantu Anda dalam memahami beberapa istilah yang kami gunakan.  Saat kami telah mendefinisikan istilah atau kata, kami telah berupaya untuk menautkannya di seluruh Pemberitahuan ini untuk kemudahan referensi Anda.  Jika ada yang tidak Anda pahami di dalam Pemberitahuan ini, silakan hubungi kami.

Penting bagi Anda untuk membaca Pemberitahuan ini bersama kebijakan privasi atau kebijakan pemrosesan yang lain yang kami sediakan sehingga Anda memahami sepenuhnya bagaimana dan mengapa kami menggunakan data Anda. Pemberitahuan ini melengkapi pemberitahuan dan kebijakan privasi lainnya serta tidak dimaksudkan untuk mengabaikannya.

 

Siapa kami?

Kami adalah Insights Learning & Development Limited, sebuah perusahaan yang terdaftar di Skotlandia dengan alamat terdaftar di Terra Nova, 3 Explorer Road, Technology Park, Dundee, DD2 1EG dan nomor perusahaan SC107074.   Segala rujukan dalam Pemberitahuan ini untuk “kami” atau "Insights" berarti Insights Learning & Development Limited dan afiliasi kami yang relevan. Informasi mengenai anak perusahaan kami dapat ditemukan melalui situs web kami.  Insights adalah "pengontrol”, ini berarti bahwa kami bertanggung jawab untuk menentukan bagaimana kami menyimpan dan menggunakan informasi pribadi mengenai Anda.

Pemberitahuan ini mengatur praktik kami sehubungan dengan pengambilan dan pemrosesan data pribadi oleh Insights saja.  Pemberitahuan ini tidak mengatur praktik pihak ketiga yang tidak dimiliki atau dikontrol Insights, tetapi tidak terbatas pada, Klien Langsung dan/atau Mitra kami.

Kami telah menunjuk Data Protection Officer (“DPO”) yang bertanggung jawab untuk menjawab pertanyaan yang berhubungan dengan Pemberitahuan ini.  Jika ada pertanyaan mengenai Pemberitahuan ini atau ingin menggunakan hak hukum Anda, harap hubungi DPO kami.

 

Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut mengenai Insights dan karya kami, kunjungilah situs web kami.

Perubahan pada Pemberitahuan ini dan kewajiban Anda untuk memberi tahu kami mengenai perubahan

 

Kami senantiasa mencoba meningkatkan proses kami dan meninjau Pemberitahuan ini secara berkala.  Versi yang lalu dapat diperoleh dengan menghubungi kami.

Kami mungkin perlu memperbarui Pemberitahuan ini dari waktu ke waktu.Saat kami melakukannya, kami akan berupaya untuk tetap memberi tahu Anda mengenai pembaruan tersebut melalui situs web, aplikasi, dan/atau melalui alamat email yang Anda berikan kepada kami.  Kami juga meminta Anda memeriksa situs web kami untuk mengetahui jika ada pembaruan yang mungkin berdampak pada Anda.

Penting bahwa data pribadi yang kami simpan mengenai Anda dalam kondisi akurat dan terkini. Harap memberi tahu kami jika ada perubahan pada data pribadi Anda selama berhubungan dengan kami.  Anda dapat menghubungi kami kapan saja untuk memperbarui data pribadi Anda.

 

Tautan Pihak Ketiga dan Pelanggan

Insights sering menyampaikan Produk Insights langsung kepada Anda dalam konteks pengarahan, lokakarya, pengalaman, dan/atau acara pembelajaran (sebuah Acara Insights”).   Namun, kam juga memberdayakan Pelanggan untuk menyampaikan Produk Insights kepada Anda melalui Praktisi Terakreditasi Insights.

Perusahaan/organisasi Anda

Insights sering mengakreditasi individu untuk menyampaikan dan mengadakan Acara Insights, yang menggabungkan Produk Insights, kepada Anda.  Saat Anda mengerjakan Insights Discovery Evaluator atau menghadiri Acara Insights yang diadakan atau diselenggarakan oleh rekan kerja, ada kemungkinan bahwa perusahaan Anda telah membayar akreditasi mereka untuk menyampaikan Produk Insights secara internal untuk perusahaan/organisasi Anda.   Perusahaan/organisasi Anda kami sebut “Klien Langsung” dan Praktisi Terakreditasi Insights di dalam perusahaan atau organisasi Anda disebut “Praktisi Klien”.

Insights memberikan Produk Insights kepada Praktisi Klien untuk tujuan yang ditetapkan di dalam Pemberitahuan ini. Walaupun Praktisi Klien diakreditasi oleh Insights, sebagai karyawan dari perusahaan/organisasi Anda, mereka berada di bawah kontrol Klien Langsung dan dapat bertindak atas perintah Klien Langsung.    Saat perusahaan/organisasi Anda memerintahkan atau mengizinkan Praktisi Klien untuk memproses data pribadi Anda dengan cara yang tidak sesuai dengan yang ditetapkan di dalam Pemberitahuan ini, mereka harus mempunyai dasar hukum untuk melakukan hal tersebut, dan mereka harus memberi Anda pemberitahuan privasi atau pernyataan privasi terpisah yang mencakup aktivitas pemrosesan yang mereka lakukan. Kami mendorong Anda untuk membaca semua pemberitahuan privasi dan/atau pernyataan privasi yang diberikan kepada Anda.

Jika Anda khawatir mengenai cara perusahaan/organisasi Anda memproses data pribadi yang disediakan kepada mereka oleh Insights, hubungilah mereka sebelum memberikan data pribadi kepada kami.

Insights tidak bertanggung jawab atas aktivitas pemrosesan yang dijalankan oleh Klien Langsung, Praktisi Terakreditasi Insights, Administrator, Mitra atau pihak lain, untuk tujuan apa pun di luar dari tujuan yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini.

Mitra

Insights terkadang menyediakan Produk Insights kepada pihak ketiga yang mungkin menggabungkan suatu Produk Insights (termasuk, namun tidak terbatas pada, Profil Pribadi dan  Team Wheels yang berisi data pribadi mengenai Anda), ke dalam program, produk, dan/atau layanan mereka.  Walaupun kami membagikan Profil Pribadi, Colour Preferences, Team Wheel, atau Produk Insights lain milik Anda kepada mereka untuk tujuan yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini, para pihak ketiga ini (disebut sebagai “Mitra”) tidak dikontrol oleh Insights.

Sebagai pengontrol mandiri, Mitra bertanggung jawab atas kepatuhan mereka sendiri dengan undang-undang pelindungan data termasuk persyaratan informasi.  Mitra harus memperkenalkan diri mereka kepada Anda dan memberi tahu Anda bagaimana dan mengapa mereka memproses data pribadi Anda serta segala dasar hukum untuk aktivitas pemrosesan mereka (seandainya mereka menyimpang dari tujuan yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini).  Kami mendorong Anda untuk membaca semua pemberitahuan privasi dan/atau pernyataan privasi yang diberikan kepada Anda.  Pemberitahuan dan pernyataan privasi yang diberikan kepada Anda oleh  Mitra harus menyampaikan bagaimana Produk Insights digabungkan ke dalam program, produk, dan/atau layanan mereka, bagaimana dan mengapa mereka menggunakan data pribadi Anda serta dasar hukum untuk pemrosesan yang mereka lakukan.

Jika Anda tidak berkenan dengan cara penanganan data pribadi Anda oleh salah satu Mitra kami, Anda perlu mengatasi hal itu secara langsung dengan mereka, namun, jangan ragu untuk memberi tahu kami. Kami menangani persoalan tersebut dengan sangat serius dan akan menyelidiki semua keluhan serta memperlakukan komunikasi Anda dengan rasa hormat.

Situs web kami mungkin disertai tautan menuju situs web, plug-in, dan aplikasi pihak ketiga. Mengeklik tautan tersebut atau mengaktifkan koneksi tersebut bisa mengizinkan pihak ketiga untuk mengambil atau membagikan data mengenai Anda. Kami tidak mengontrol situs web pihak ketiga ini dan tidak bertanggung jawab terhadap pernyataan privasi mereka. Saat Anda meninggalkan situs web kami, kami menganjurkan Anda membaca kebijakan privasi dari setiap situs web yang Anda kunjungi.

Data pribadi yang kami kumpulkan mengenai Anda

Kami biasanya mengambil data pribadi langsung dari Anda saat Anda menggunakan atau mengakses produk dan/atau layanan kami. Namun, kami mungkin juga mengumpulkan informasi dari pihak ketiga.

Produk kami tidak ditujukan untuk anak-anak, dan kami tidak dengan sengaja mengambil data pribadi yang berhubungan dengan anak-anak.

Kami mungkin mengambil, menggunakan, menyimpan, dan mengirim berbagai data pribadi mengenai Anda yang telah kami kelompokkan sebagai berikut:

Data pribadi yang dikumpulkan mengenai Pelanggan

Jika Anda adalah Pelanggan kami mungkin mengumpulkan:

  • Data identitas (termasuk nama lengkap, nama pengguna atau pengidentifikasi yang serupa, titel, jabatan, peran, senioritas);
  • Data kontak (termasuk alamat penagihan, alamat pengiriman, alamat email, nomor telepon);
  • Data finansial (termasuk nomor rekening bank, dan informasi kartu pembayaran);
  • Data transaksi (termasuk informasi pembayaran yang berhubungan dengan produk dan layanan yang Anda beli dari kami);
  • Data teknis (termasuk alamat protokol internet (IP), data login, tipe dan versi browser, serta teknologi lain pada perangkat yang digunakan untuk mengakses situs web kami dan layanan lain);
  • Data penggunaan (termasuk informasi mengenai bagaimana Anda menggunakan situs web, produk, dan layanan kami);
  • Informasi yang Anda sediakan untuk kami saat Anda mengisi formulir apa pun pada situs web kami, Insights Online, Insights Connections , atau yang lain;
  • Segala umpan balik yang Anda berikan kepada kami mengenai produk dan/atau layanan kami;
  • Informasi yang Anda berikan kepada kami saat Anda menghubungi kami;
  • Informasi yang Anda berikan kepada kami saat Anda ingin berlangganan pada publikasi layanan kami; dan
  • Data pemasaran dan komunikasi (termasuk preferensi Anda dalam menerima informasi pemasaran dari kami dan preferensi komunikasi dan cookie Anda, serta bagaimana Anda berinteraksi dengan pemasaran kami, misalnya jumlah klik.)

Saat Anda bertindak mewakili Pelanggan, kami akan mengumpulkan data pribadi yang tercantum di atas sejauh Anda ditunjuk oleh Pelanggan atau Anda terlibat langsung pada aktivitas yang relevan.  Sebagai contoh: jika Anda adalah pengguna yang ditunjuk atas kartu atau rekening perusahaan yang akan digunakan untuk membeli produk dan/atau layanan, data identitas Anda akan diproses, atau, jika Anda terlibat dalam negosiasi untuk kontrak tertentu, kami akan memproses data kontak dan data identitas untuk bernegosiasi dengan Anda.

Data pribadi yang kami kumpulkan biasanya diambil dalam kondisi berikut:

  • sebelum, pada awal, dan selama masa kontrak saat Anda meminta informasi mengenai atau membeli produk dan layanan kami;
  • saat bernegosiasi atau mengawali hubungan kontrak untuk penyediaan produk dan/atau layanan;
  • saat Anda mengisi formulir kuesioner vendor atau bentuk lain sebagai bagian dari proses uji tuntas kami;
  • saat Anda melaporkan masalah kepada kami;
  • Saat Anda melakukan pemesanan melalui salah satu "toko online" kami atau yang lain;
  • saat Anda mengisi formulir pada situs web kami atau untuk produk dan layanan kami, termasuk mendaftar untuk menggunakan situs web kami, berlangganan pada layanan kami, melakukan posting materi, atau menggunakan layanan lebih lanjut;
  • saat Anda berpartisipasi pada kompetisi atau promosi yang kami sponsori;
  • saat Anda menghubungi kami atau melaporkan masalah kepada kami, atau memberikan umpan balik kepada kami, atau mengisi survei;
  • saat Anda bertransaksi dengan kami melalui situs web atau saat Anda melakukan pemesanan kepada kami melalui telepon atau email; dan
  • Saat Anda berkunjung ke salah satu fasilitas atau kantor kami dan diharuskan untuk memberikan informasi kepada kami sebelum atau selama kunjungan (misalnya kami mungkin perlu mencatat bahwa Anda berada di dalam gedung seandainya terjadi kebakaran).

Untuk tujuan Pemberitahuan ini Mitra kami adalah “Pelanggan” serta Klien Langsung kami.

Data pribadi peserta

Saat Anda mengerjakan Insights Discovery Evaluator, kami akan mengumpulkan data pribadi berikut:

  • Nama lengkap Anda;
  • Alamat email kantor Anda;
  • Nama 'Dikenal sebagai' Anda;
  • Bahasa pilihan Anda;
  • Pronomina pilihan Anda;
  • Negara tempat tinggal (opsional);
  • Rentang usia (opsional);
  • Jabatan pekerjaan (opsional);
  • Lama bekerja (opsional);
  • Tingkat pekerjaan (opsional);
  • Sektor (opsional);
  • Sub-sektor (opsional);
  • Jawaban Anda terhadap Insights Discovery Evaluator kami;
  • Profil Pribadi Anda;
  • Colour Preferences Anda; dan
  • Posisi Team Wheel

Kami juga mungkin mengumpulkan data pribadi yang Anda berikan langsung kepada kami termasuk, tanpa dibatasi, saat Anda mengisi formulir, memberikan umpan balik pada produk dan/atau layanan kami, atau berkomunikasi dengan kami dalam cara apa pun, baik melalui pos, email, melalui situs web kami, maupun cara lain.

Insights Discovery Evaluator

Untuk menghasilkan produk seperti Profil Pribadi dan  Team Wheel, kami harus mengumpulkan data pribadi dari Anda melalui kuesioner yang kami sebut “Insights Discovery Evaluator”.  Alat psikometri ini menggunakan model warna yang sederhana dan mudah diingat untuk membantu orang memahami gaya mereka, kekuatan mereka, dan nilai yang mereka bawa ke dalam tim.

Insights Discovery Evaluator terdiri atas serangkaian pernyataan, dan Anda akan diminta untuk menilai seberapa yakin Anda bahwa setiap pernyataan menggambarkan diri Anda dan/atau preferensi Anda. Jawaban Anda akan diproses dengan algoritma kami, yang bergantung pada puluhan tahun pengalaman dan pengembangan kekayaan intelektual kami untuk menghasilkan Profil Pribadi yang bersifat pribadi untuk Anda.

Kami juga menyimpan salinan jawaban Insights Discovery Evaluator Anda pada file untuk:

  • Membuat lagi Profil Pribadi Anda (seandainya Anda ingin menerima salinan lagi atau Praktisi Terakreditasi Insights memerlukan salinan berkaitan dengan Acara Insights yang akan Anda hadiri);
  • Membuat lagi atau memperbarui Team Wheel (seandainya ada anggota tim baru perlu ditambahkan, atau Anda ingin menerima salinan dari team wheel yang ada);
  • memungkinkan Anda membuat perbandingan atas jawaban Anda seiring berjalannya waktu dan untuk melacak perjalanan pembelajaran Anda;
  • membantu Anda makin memahami diri Anda; dan
  • memungkinkan Praktisi Terakreditasi Insights tetap berinteraksi dengan Anda sepanjang perjalanan pembelajaran Anda.

Ini akan memungkinkan kami memberikan manfaat penuh Produk Insights sebagai individu melalui Praktisi Terakreditasi Insights kami.

Kami mungkin menyediakan Produk Insights (disertai data pribadi Anda) kepada Praktisi Terakreditasi Insights lebih dari sekali dan kepada lebih dari satu praktisi sejenis (yaitu kami akan memberikan Profil Pribadi Anda kepada Praktisi Terakreditasi Insights agar mereka dapat memberikannya kepada Anda berkaitan dengan Acara Insights yang akan Anda hadiri.  Perhatikan: Acara Insightss mungkin dihadiri peserta dari organisasi lain yang tidak berhubungan dengan perusahaan dan/atau organisasi Anda).

Profiling

Meskipun kami menggunakan jawaban Anda terhadap Insights Discovery Evaluator untuk membuat Profil Pribadi dan Team Wheel, kami tidak melakukan 'profiling' sebagaimana yang ditetapkan dalam undang-undang pelindungan data karena kami tidak menggunakan informasi Anda untuk keperluan pengambilan keputusan otomatis.

Menolak Team Wheel atau Profil Pribadi

Sadarilah bahwa Anda tidak diwajibkan untuk memberikan data pribadi Anda kepada kami.  Jika Anda tidak ingin menerima Profil Pribadi, jangan mengisi Insights Discovery Evaluator kami karena setelah diisi, Profil Pribadi akan dibuat secara otomatis.

Setelah Profil Pribadi dibuat dan dicetak, data pribadi Anda mungkin dibagikan kepada Praktisi Terakreditasi Insights atau Administrator dan walaupun kami dapat menghapus salinan yang kami miliki, kami tidak dapat mengontrol segala salinan tercetak dan elektronik yang disimpan oleh perusahaan, organisasi, Praktisi Terakreditasi Insights, atau Administrator Anda. Dengan demikian, penting bahwa Anda juga meminta Praktisi Terakreditasi Insights dan/atau Administrator Anda juga menghapus semua salinan yang tersimpan pada sistem mereka.  Insights tidak memiliki kontrol, dan tidak bertanggung jawab untuk, Profil Pribadi yang tidak disimpan di sistem internal kami.

Anda berhak untuk menolak berpartisipasi dalam  Team Wheel.  Jika Anda memilih untuk tidak berpartisipasi pada  Team Wheel, Anda mungkin tidak dapat menerima manfaat penuh dari Acara Insights mana pun yang akan Anda hadiri.   Jika Anda tidak ingin berpartisipasi pada  Team Wheel Anda dapat melakukannya dengan menghubungi kami melalui email: dpo@insights.com atau dengan memberi tahu Praktisi Terakreditasi Insights Anda.

Setelah  Team Wheel dibuat dan dicetak, data pribadi Anda dapat dibagikan kepada anggota lain dari Tim Anda dan/atau dengan perusahaan atau organisasi Anda.  Kami dapat menghapus posisi wheel Anda dari salinan elektronik Team Wheels untuk selanjutnya, tetapi kami tidak dapat menghapus Anda dari salinan tercetak atau elektronik yang sudah ada (yaitu yang disimpan oleh perusahaan, organisasi, atau Praktisi Terakreditasi Insights secara terpisah dari kami).  Dengan demikian, penting untuk memberi tahu kami bahwa Anda tidak ingin berpartisipasi sesegera mungkin dan, saat Anda telah menjadi bagian dari sebuah Team Wheel, bahwa Anda meminta penghapusan Anda dari Team Wheel yang ada yang disimpan oleh perusahaan, organisasi, dan/atau Praktisi Terakreditasi Insights Anda. Insights tidak mempunyai kontrol, dan tidak bertanggung jawab untuk, Team Wheel yang tidak disimpan di sistem internal Insights.

Jika Anda memilih untuk tidak memberikan data pribadi kepada kami, atau jika Anda memilih untuk tidak berpartisipasi, hal tersebut bisa menunda atau menghalangi kami untuk menyediakan sejumlah produk dan/atau layanan kami atau itu bisa menghalangi Anda untuk menerima manfaatnya secara penuh.  Namun demikian, Anda tidak berkewajiban untuk memberi kami data pribadi apa pun yang kami minta, dan Anda sepenuhnya berhak untuk tidak berpartisipasi kapan saja.

Data pribadi yang dikumpulkan dari Praktisi Terakreditasi Insights dan Administrator (termasuk individu yang menghadiri Insights Discovery Accreditation).

Jika Anda adalah Praktisi Terakreditasi Insights  dan/atau Administrator Insights, kami akan mengumpulkan:

  • Informasi kontak Anda (seperti nomor telepon, nama jabatan, alamat email, informasi perusahaan);
  • Nama perusahaan atau organisasi Anda;
  • Data pribadi yang Anda berikan saat membuat akun Insights Online atau Insights Connections;
  • Data login dan penggunaan yang digunakan saat masuk ke Insights Online atau Insights Connections;
  • Data pribadi yang Anda unggah ke Insights Connections;
  • Data pribadi yang Anda berikan langsung kepada kami termasuk, tanpa dibatasi, saat Anda mengisi formulir, memberikan umpan balik pada produk dan/atau layanan kami, atau berkomunikasi dengan kami;
  • Informasi mengenai pekerjaan Anda (yaitu jika Anda seorang Praktisi Terakreditasi Insights  yang menyampaikan Produk Insights di dalam perusahaan yang mempekerjakan Anda, kami akan diberi tahu jika Anda keluar dari perusahaan tersebut);
  • Alamat yang Anda inginkan untuk digunakan Insights mengirimkan informasi tercetak, materi, dan/atau merchandise; dan
  • Informasi Akreditasi Praktisi Insights Anda.

Jika Anda seorang Administrator Klien, kami mungkin mengumpulkan juga informasi kontak Anda, nama perusahaan Anda, dan data login Anda.

Pihak ketiga

Kami akan menerima data pribadi mengenai Anda dari berbagai pihak ketiga.

Jika Anda adalah Peserta, kami mungkin menerima data pribadi Anda dari:

Jika Anda adalah Pelanggan, kami mungkin menerima data pribadi dari:

  • bank Anda, lembaga koperasi, lembaga atau penasihat keuangan (yaitu jika Anda adalah pengguna yang ditunjuk pada untuk mewakili perusahaan, jika diperlukan, kami akan meminta persetujuan);
  • agen referensi kredit atau penyedia uji tuntas klien (yaitu jika Anda adalah pengguna yang ditunjuk dari kartu atau rekening perusahaan yang akan digunakan untuk membeli layanan–kami tidak melakukan pemeriksaan kredit pada perorangan (kecuali mereka adalah perusahaan perseorangan);
  • perusahaan atau organisasi Anda (yaitu jika Anda disebut di dalam rantai email bisnis atau ditunjuk sebagai kontak Pelanggan);dan 
  • sumber yang dapat diakses secara umum, (misalnya Pangkalan Data Perusahaan, halaman LinkedIn, atau situs web Anda).

Jika Anda seorang Praktisi Terakreditasi Insights, kami mungkin menerima data pribadi dari:

Data teknis

Pada umumnya, kami mungkin menerima data teknis dari pihak ketiga berikut atau sumber yang tersedia untuk umum:

  • penyedia jasa analitik (seperti Google yang berada di luar Inggris);
  • pelaksana acara (seperti CIPD dan ATD, saat Anda terdaftar untuk salah satu acara kami);
  • data kontak, finansial, dan transaksi dari penyedia layanan teknis, pembayaran, dan pengiriman;
  • data identitas dan kontak dari broker atau agregator data; dan
  • data identitas dan kontak dari sumber yang tersedia untuk umum.

Data pribadi umum yang mungkin kami kumpulkan

 

Data pribadi yang dikumpulkan saat Anda mengunjungi situs web kami

Mengunjungi situs web kami tidak mengharuskan Anda untuk memberikan data pribadi (walaupun cookie kami mungkin mengumpulkan data pribadi tertentu sesuai dengan Kebijakan Cookie kami). Kami menggunakan cookie saat Anda mengakses situs web dan layanan kami yang lain. Saat kami menggunakan cookie, kami akan memberi tahu Anda melalui suatu pop-up dan kami akan menggunakannya sejalan dengan Kebijakan Cookie kami. 

Anda dapat mengatur browser Anda untuk menolak semua atau sebagian cookie browser, atau untuk mengingatkan Anda saat situs web menetapkan atau mengakses cookie. Jika Anda menonaktifkan atau menolak cookie, perhatikan bahwa beberapa bagian dari situs web kami dan/atau layanan kami yang lain mungkin menjadi tidak dapat diakses dan/atau tidak berfungsi dengan benar.

Jika Anda ingin mendaftar untuk menghadiri acara, menerima materi pemasaran, atau menyatakan minat untuk membeli atau menerima produk dan/atau layanan kami melalui situs web kami, kami akan mengumpulkan data pribadi yang Anda berikan kepada kami.  Saat Anda menggunakan obrolan “Ask Insights” dan “Contact us” pada situs web untuk mengajukan pertanyaan atau melaporkan masalah, kami juga akan mengumpulkan data pribadi yang Anda berikan melalui fungsi tersebut.

Teknologi atau interaksi otomatis

Saat Anda berinteraksi dengan situs web kami, kami akan mengumpulkan secara otomatis data teknis mengenai peralatan Anda, tindakan dan pola browsing Anda. Kami mengumpulkan data pribadi ini menggunakan cookie, log server, dan teknologi lain yang serupa. Kami juga mungkin menerima Data Teknis mengenai Anda jika Anda mengunjungi situs web lain yang menggunakan cookie kami. Lihatlah Kebijakan Cookie kami untuk mendapatkan informasi selengkapnya.

Data Agregat

Kami juga mengumpulkan, menggunakan, dan membagikan data agregat seperti data statistik dan demografi untuk tujuan apa pun. Data agregat dapat diturunkan dari data pribadi Anda tetapi tidak dianggap sebagai data pribadi menurut hukum karena data ini tidak akan mengungkap identitas Anda secara langsung atau tidak langsung. Sebagai contoh, kami mungkin melakukan agregasi data penggunaan Anda untuk menghitung persentase pengguna yang mengakses Profil Pribadi mereka setelah beberapa waktu atau untuk menganalisis penggunaan situs web. Namun, jika kami menggabungkan atau mengaitkan data agregat dengan data pribadi Anda sehingga itu dapat mengidentifikasi Anda secara langsung atau tidak langsung, kami memperlakukan data gabungan tersebut sebagai data pribadi yang akan digunakan sesuai dengan Pemberitahuan ini.

Data Pribadi Kategori Khusus

Pada umumnya kami tidak mengumpulkan kategori khusus dari data pribadi mengenai Anda (ini termasuk informasi mengenai ras atau etnis Anda, agama atau keyakinan, kehidupan seks, orientasi seksual, pandangan politik, keanggotaan serikat dagang, informasi mengenai kesehatan Anda, dan data genetik serta biometrik Anda). Kami juga tidak mengumpulkan informasi apa pun mengenai kejahatan atau tindakan kriminal. Dalam kasus langka saat kami mengumpulkan data pribadi kategori khusus, kami akan memberi tahu Anda sebelum mengumpulkannya.

Cara dan alasan kami menggunakan data pribadi 

Kami hanya akan menggunakan data pribadi Anda jika kami mempunyai dasar hukum untuk melakukan itu. Pada umumnya, kami akan menggunakan data pribadi Anda dalam kondisi berikut:

  • Jika kami perlu melaksanakan kontrak yang akan kami masuki atau telah kami masuki bersama Anda;
  • Jika itu diperlukan untuk kepentingan yang sah dari kami atau pihak ketiga dan kepentingan dan hak asasi Anda untuk mengabaikan kepentingan tersebut; dan
  • Apabila kami perlu mematuhi kewajiban hukum.

Pada umumnya kami tidak bersandar pada persetujuan sebagai dasar hukum untuk memproses data pribadi Anda walaupun kami mungkin akan meminta persetujuan, jika diperlukan, untuk mengirimkan komunikasi pemasaran kepada Anda melalui email atau pesan teks.   Apabila kami telah bergantung pada persetujuan Anda untuk alasan apa pun, Anda berhak untuk menarik persetujuan tersebut kapan pun.  Kami akan memberi tahu Anda cara untuk menarik persetujuan saat kami meminta hal tersebut, namun, Anda juga dapat menarik persetujuan Anda dengan mengirim email kepada kami, jika itu lebih mudah untuk Anda.

Jika Anda seseorang yang berada di yurisdiksi yang mengharuskan persetujuan untuk pemrosesan data Anda, kami akan meminta pernyataan persetujuan Anda sebelum kami mengumpulkan atau menggunakan data pribadi Anda kecuali kami dapat menyimpulkan persetujuan Anda dari adanya atau tidak adanya tindakan dari Anda. Ketika menentukan bentuk persetujuan yang tepat, kami mempertimbangkan sensitivitas informasi pribadi, alasan kami mengumpulkannya, dan ekspektasi wajar Anda sebagai subjek data. Ketika menggunakan data pribadi untuk keperluan baru, kami akan membuktikan kebenaran keperluan baru tersebut dan meminta persetujuan Anda untuk hal itu.

Pengumpulan data pribadi mengenai Pelanggan (termasuk Mitra/distributor)

Data pribadi yang dikumpulkan dari Pelanggan dan kontak bisnis lain umumnya dikumpulkan:

  • untuk Anda agar menerima produk dan layanan dari kami;
  • untuk mengatur hubungan kontrak secara berkelanjutan;
  • untuk administrasi akun;
  • untuk membantu memenuhi persyaratan hukum dan/atau peraturan apa pun (yaitu kami mungkin diharuskan untuk menyimpan catatan finansial tertentu menurut hukum); dan
  • untuk memberi pembaruan dan berita mengenai produk dan layanan, acara, dan informasi lain yang menurut kami mungkin menarik.

Data pribadi peserta

Data pribadi yang dikumpulkan dari Peserta pada umumnya dikumpulkan untuk:

Data pribadi yang dikumpulkan dari Praktisi Terakreditasi Insights dan Administrator

Data pribadi yang dikumpulkan dari Praktisi Terakreditasi Insights dan/atau Administrator pada umumnya dikumpulkan untuk:

  • Menjaga catatan terkini mengenai akreditasi Anda (yaitu kapan Anda diakreditasi, apakah akreditasi masih aktif, dan siapa Pelanggan yang Anda beri Produk Insights);
  • Memberi Anda akses ke materi dan sumber daya praktisi yang perlu bagi Anda untuk menyelenggarakan dan menyediakan Acara Insights yang menyertakan Produk Insights;
  • Memberi Anda akses ke sistem, portal, atau platform aman kami yang mengizinkan Anda untuk membuat dan mengakses Produk Insights tertentu (yaitu yang Anda perlukan untuk mendukung dan menyelenggarakan Acara Insights mewakili Pelanggan);
  • Menagih Pelanggan kami dalam hubungannya dengan akreditasi Anda dan biaya lisensi Praktisi Terakreditasi Insights . (yaitu Pelanggan yang menominasikan Anda untuk menjadi terakreditasi biasanya membayar biaya lisensi kepada Insights yang mengizinkan Anda untuk membawakan dan menyelenggarakan Acara Insights mewakili mereka).

Pemrosesan data pribadi umum

Kami juga mengumpulkan data pribadi umum mengenai Anda sebagai Pelanggan, kontak bisnis, Peserta, Praktisi Terakreditasi Insights, atau Administrator.  Data pribadi ini pada umumnya dikumpulkan agar:

  • Kami dapat memperbarui dan meningkatkan proses internal dan pemeliharaan catatan;
  • Memastikan kebijakan bisnis internal telah dipatuhi;
  • Melakukan penelitian dan mendapatkan umpan balik mengenai produk dan layanan kami;
  • Memantau dan menunjukkan kepatuhan kami dengan hukum dan/atau kontrak kami dengan Pelanggan;
  • Membantu kami menuju akreditasi (kami biasanya menggunakan data agregat untuk ini);
  • Mengagregasi data pribadi untuk melakukan analisis data statistik atau demografi;
  • Membantu kami dalam menghadapi audit apa pun (seperti audit keamanan dalam hubungan dengan platform kami;
  • Menjawab pertanyaan atau komunikasi yang mungkin Anda miliki; dan
  • Untuk tujuan pemasaran.

Jika Anda menginginkan deskripsi yang lebih terperinci mengenai semua cara yang kami rencanakan untuk menggunakan data pribadi Anda, dan dasar hukum yang kami gunakan untuk melakukan hal itu, silakan meminta hal ini dari kami dengan mengirimkan email ke dpo@insights.com.

Perhatikan bahwa kami mungkin memproses data pribadi Anda untuk lebih dari satu dasar hukum bergantung pada tujuan khusus kami dalam menggunakan data pribadi Anda.

Pemasaran

Jika Anda adalah Pelanggan atau Praktisi Terakreditasi Insights, kami mungkin menggunakan informasi pribadi Anda untuk mengirim informasi baru (melalui email, pesan teks, telepon, atau pos) mengenai perkembangan produk atau layanan yang mungkin menarik untuk Anda dan/atau informasi mengenai layanan kami, termasuk tawaran eksklusif, promosi, atau layanan atau produk baru.

Kami biasanya mempunyai kepentingan yang sah dalam menggunakan informasi pribadi Anda untuk tujuan pemasaran yang berarti bahwa biasanya kami tidak memerlukan persetujuan Anda untuk mengirimi Anda informasi pemasaran. Namun, jika persetujuan diperlukan, kami akan memintanya secara terpisah dan jelas.

Anda berhak memilih untuk tidak berpartisipasi dalam menerima komunikasi pemasaran kapan pun dengan:

  • menghubungi kami di dpo@insights.com; atau
  • menggunakan tautan ‘unsubscribe’ di email atau angka ‘STOP’ di teks atau email.

Menjual data pribadi 

Insights akan menagih biaya ke perusahaan atau organisasi Anda untuk Produk Insights dan/atau layanan yang diberikan tetapi tidak menjual data pribadi kepada pihak ketiga.

Kepada siapa kami membagikan data pribadi Anda 

Kami mungkin membagikan data pribadi Anda kepada pihak yang ditetapkan di bawah untuk tujuan yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini:

  • Karyawan Insights, kontraktor, Praktisi Terakreditasi Insights , dan/atau Administrator yang terlibat dalam administrasi, fasilitasi dari Acara Insights mempunyai akses ke Insights Online dan dapat membuat dan mengakses Profil Pribadi dan Team WheelPerhatikan: Insights menyediakan akses ke Insights Online bagi Praktisi Terakreditasi Insights untuk tujuan yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini.  Jika Praktisi Terakreditasi Insights merupakan karyawan atau Pelanggan Langsung atau Mitra, mereka juga dapat memproses data pribadi Anda sesuai dengan petunjuk Pelanggan.  Pelanggan bertanggung jawab atas kepatuhan mereka dengan undang-undang pelindungan data, termasuk semua persyaratan informasi.

 

  • Mitra kami, jika mereka menyediakan untuk Anda produk dan/atau layanan yang menyertakan Produk Insights;

  • Penyedia layanan kami yang melaksanakan pemrosesan layanan atas nama kami.  Apabila kami menggunakan pemroses, kami memastikan bahwa kami memiliki kontrak yang tepat dengan mereka dan bahwa mereka diwajibkan dengan ketat untuk mematuhi instruksi kami; dan

  • Pihak ketiga lain jika diperlukan untuk menjalankan instruksi Anda (yaitu kami mungkin membagikan data Anda kepada pihak ketiga lain jika Anda meminta kami untuk melakukan hal itu);

  • Orang yang menjalankan layanan pemrosesan atas nama kami.  Apabila kami menggunakan pemroses, kami memastikan bahwa kami memiliki kontrak yang tepat dengan mereka dan bahwa mereka diwajibkan dengan keras untuk mematuhi instruksi kami;

  • Pihak ketiga yang kami pilih untuk menjual, mentransfer, atau melakukan merger atas bagian dari bisnis atau aset kami. Alternatifnya, kami mungkin mengakuisisi bisnis lain atau melakukan merger dengan mereka. Jika perubahan terjadi pada bisnis kami, maka pemilik baru mungkin menggunakan data pribadi Anda dengan cara yang sama seperti yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini;

  • Selain itu, dalam beberapa kondisi Pelanggan kami memberikan layanan tambahan untuk menggabungkan Produk Insights, jika mereka melakukan itu, mereka harus memberi Anda pemberitahuan privasi yang terpisah yang meliputi segala aktivitas yang tidak tercakup dalam Pemberitahuan ini. Kami tidak bertanggung jawab atas aktivitas pemrosesan pihak ketiga semacam itu;

  • Jika Anda menggunakan Insights Connections, pengguna lain yang mungkin memperhatikan atau melihat ruang pribadi, komentar, atau konten Anda yang Anda unggah dan umpan balik serta penilaian apa pun yang telah Anda berikan untuk materi, informasi, atau konten tertentu;

  • Penasihat profesional termasuk pengacara, pegawai bank, auditor, dan penjamin yang memberikan layanan konsultasi, perbankan, asuransi, dan akuntansi; dan

  • Lembaga perpajakan, pembuat peraturan, dan otoritas lain yang memerlukan pelaporan aktivitas pemrosesan untuk dijalankan dalam kondisi tertentu.

Jika Anda mengakses Produk Insights melalui salah satu dari Mitra kami, kami mungkin membagikan informasi pribadi Anda kepada mereka untuk membantu dalam administrasi, fasilitasi, dan penyampaian Produk Insights kepada Anda.

Anggota grup perusahaan Insights juga bisa membagikan data pribadi kepada satu sama lain. Kami memiliki perjanjian intragrup untuk memastikan bahwa semua data pribadi yang dibagikan dengan cara ini akan terlindungi.

Kami mengharuskan semua pihak ketiga untuk menghormati keamanan data pribadi Anda dan untuk memperlakukannya sesuai dengan undang-undang.  Kami membatasi akses ke data pribadi Anda hanya untuk mereka yang memang perlu mengaksesnya untuk tujuan yang diuraikan dalam Pemberitahuan ini.

Apabila data pribadi Anda disimpan oleh kami

Data pribadi Anda disimpan di Pusat Data Eropa AWS, Layanan Cloud Azure Office 365 dan mungkin tersimpan di kantor kami dan kantor dari perusahaan grup kami, badan pihak ketiga, Mitra, penyedia layanan, perwakilan, dan agen yang diuraikan di atas.

Sebagian dari pihak ketiga ini mungkin berada di luar Wilayah Ekonomi Eropa atau di luar lokasi tempat Anda berada.

Mentransfer data pribadi Anda keluar dari lokasi tempat Anda berada–transfer internasional

Untuk menyampaikan layanan kami kepada Anda, terkadang kami perlu membagikan data pribadi Anda di luar wilayah Inggris, Wilayah Ekonomi Eropa (EEA), atau lokasi tempat Anda berada, misalnya:

  • dengan kantor kami atau perusahaan lain di dalam grup kami;
  • dengan penyedia layanan kami;
  • denganPelanggan kami;
  • dengan praktisi terakreditasi kami;
  • dengan Mitra kami;
  • jika Anda berada di luar Inggris/EEA, ke server kami di dalam wilayah Inggris/EEA dan kembali ke lokasi Anda
  • jika layanan yang kami sediakan bagi Anda berdimensi internasional (yaitu Anda menghadiri Acara Insights virtual yang dihadiri oleh orang yang berasal dari luar negara Anda).

Kami hanya akan mentransfer data Anda secara internasional apabila kami sudah memberlakukan pengamanan yang tepat dan ada dasar hukum bagi kami untuk melakukan itu sesuai dengan hukum yang berlaku.

Keamanan data

Kami sudah memberlakukan langkah-langkah keamanan yang tepat untuk mencegah agar data pribadi tidak hilang secara tidak disengaja atau digunakan atau diakses secara tidak sah, diubah, atau diungkapkan. Selain itu, kami membatasi akses ke data pribadi Anda bagi perusahaan, agen, kontraktor, dan pihak ketiga lain yang memiliki keperluan bisnis untuk mengetahuinya. Pihak-pihak ini hanya akan memproses data pribadi Anda sesuai instruksi kami dan mereka wajib menjaga kerahasiaan.

Kami telah memberlakukan prosedur untuk menghadapi segala dugaan pelanggaran data pribadi dan akan memberi tahu Anda serta badan regulatif yang berwenang mengenai pelanggaran apabila kami diwajibkan secara hukum.

Berapa lama data pribadi Anda akan disimpan 

Kami hanya akan menyimpan data pribadi Anda selama yang diperlukan secara wajar untuk memenuhi tujuan pengumpulannya, termasuk untuk tujuan memenuhi ketentuan hukum, peraturan, pajak, akuntansi, atau pelaporan. Kami mungkin menyimpan data pribadi Anda lebih lama jika ada keluhan atau jika kami meyakini secara wajar adanya kemungkinan litigasi terhadap hubungan kami dengan Anda.

Untuk menentukan masa penyimpanan yang wajar untuk data pribadi, kami mempertimbangkan jumlah, sifat, dan sensitivitas data pribadi yang kami simpan, potensi risiko bahaya dari penggunaan atau pengungkapan tidak sah atas data pribadi Anda, tujuan kami memproses data pribadi Anda, dan apakah kami dapat mencapai tujuan tersebut dengan cara lain, dan ketentuan hukum, peraturan, pajak, akuntasi, atau ketentuan lain yang berlaku.

Anda dapat meminta agar kami menghapus data pribadi Anda dari arsip kami kapan saja dengan mengirim email ke dpo@insights.com

Kami akan menyimpan data pribadi Anda hanya selama yang diperlukan untuk tujuan kami mengumpulkannya, seperti yang ditetapkan dalam Pemberitahuan ini.  Mengenai Produk Insights, termasuk Profil Pribadi, Colour Preferences, dan Team Wheel, kami akan menyimpan data pribadi yang diperlukan untuk membuat produk ini selama 3 tahun sejak tanggal terakhir keaktifan, kecuali Anda meminta kami untuk menyimpannya lebih lama atau menghapusnya sebelum masa 3 tahun itu berlalu.

Kami akan menghapus atau menganonimkan data pribadi Anda secara otomatis ketika keperluan untuk menyimpannya sudah tidak berlaku.  Data pribadi yang telah dianonimkan tidak dapat lagi mengidentifikasi Anda dan undang-undang beranggapan tidak ada lagi risiko yang disebabkan oleh data tersebut bagi kebebasan individu. Kami dapat menggunakan data yang dianonimkan untuk keperluan apa pun.

Agar Anda benar-benar memahami cara kami menggunakan data pribadi Anda, bahkan setelah kami menganonimkan data tersebut sepenuhnya, kami mungkin menggunakan informasi anonim tersebut dalam berbagai cara termasuk, namun tidak terbatas pada: untuk menguji sistem TI, riset, analisis data, meningkatkan layanan kami, dan mengembangkan produk dan fitur baru.

Kami mungkin juga membagikan informasi anonim kepada pihak lain.

Hak hukum Anda 

Dalam kondisi tertentu, Anda mempunyai hak di bawah undang-undang pelindungan data dalam hubungannya dengan data pribadi Anda. Silakan klik tautan di bawah untuk mengetahui lebih lanjut mengenai hak-hak ini:

Akses

Hak untuk diberi salinan data pribadi Anda

Pembetulan

Hak untuk meminta kami mengoreksi kesalahan pada data pribadi Anda

Untuk dilupakan

Hak untuk meminta kami menghapus data pribadi Anda

Pembatasan pemrosesan

Hak untuk meminta kami membatasi pemrosesan data pribadi Anda

Portabilitas data

Hak untuk menerima data pribadi yang Anda berikan kepada kami dalam format yang terstruktur, umum digunakan dan dapat terbaca mesin, dan/atau mengirimkan data itu kepada pihak ketiga

Untuk berkeberatan

Hak untuk berkeberatan:
—terhadap pemrosesan data pribadi Anda untuk pemasaran langsung (termasuk profiling) kapan saja;
—dalam kondisi tertentu, terhadap pemrosesan berkelanjutan atas data pribadi Anda, misalnya, pemrosesan yang dilakukan untuk keperluan kepentingan kami yang sah.

Untuk tidak tunduk pada pengambilan keputusan individual otomatis

Hak untuk tidak dikenai keputusan yang semata-mata didasarkan atas pemrosesan otomatis (termasuk profiling) yang menghasilkan dampak hukum terhadap Anda atau hal serupa yang sangat berdampak terhadap Anda

Jika Anda ingin menggunakan yang mana pun di antara hak-hak ini, harap: kirim email kepada Petugas Pelindungan Data di dpo@insights.com dan beri tahu kami:

    • hak mana yang ingin Anda gunakan dan
    • informasi yang terkait dengan permintaan Anda.

Biasanya tidak ada biaya yang diperlukan

Anda tidak perlu membayar biaya untuk mengakses data pribadi Anda (atau untuk menggunakan hak lainnya). Namun, kami mungkin akan menarik biaya sewajarnya jika permintaan Anda jelas tidak terbukti, berulang-ulang, atau berlebihan. Sebaliknya, kami dapat menolak untuk memenuhi permintaan Anda dalam kondisi ini.

Apa yang mungkin kami butuhkan dari Anda

Kami mungkin perlu meminta informasi spesifik dari Anda untuk membantu kami mengonfirmasi identitas Anda untuk memastikan hak Anda mengakses data pribadi Anda (atau untuk menggunakan hak Anda yang lain). Ini adalah langkah keamanan untuk menjamin bahwa data pribadi Anda tidak diungkapkan kepada orang yang tidak berhak untuk menerimanya. Kami juga mungkin menghubungi Anda untuk meminta informasi lebih lanjut terkait dengan permintaan Anda untuk mempercepat tanggapan kami.

Batas waktu menanggapi

Kami mengupayakan untuk menanggapi semua permintaan yang sah dalam satu bulan. Terkadang kami bisa membutuhkan waktu lebih dari sebulan khususnya jika permintaan Anda rumit atau Anda mengajukan sejumlah permintaan. Dalam kasus ini, kami akan memberi tahu Anda dan terus mengabari kondisi terbaru.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai setiap hak Anda, termasuk kondisi hak itu berlaku, lihatlah Panduan dari Information Commissioner’s Office (ICO) Inggris mengenai hak individu di bawah Peraturan Pelindungan Data Umum.

Bagaimana cara menyampaikan pengaduan

Kami berharap dapat menjawab pertanyaan atau menyelesaikan masalah yang mungkin Anda ajukan mengenai penggunaan kami atas informasi Anda.  Namun, Anda berhak untuk menyampaikan pengaduan kepada badan otoritas pengawas, khususnya di negara Uni Eropa (atau Wilayah Ekonomi Eropa) tempat Anda bekerja, tempat Anda biasa tinggal, atau tempat terjadinya dugaan pelanggaran undang-undang pelindungan data.

Badan otoritas pengawas di Inggris adalah Komisi Informasi yang dapat dihubungi secara online di https://ico.org.uk/concerns atau melalui telepon: 0303 123 1113.  Anda dapat menghubungi mereka, terlepas apakah Anda berada di Inggris atau tidak.

Informasi kontak untuk otoritas di EEA, Swiss, dan Negara non-Eropa tertentu (termasuk AS dan Kanada) dapat ditemukan di sini

Bagaimana cara menghubungi kami

Silakan hubungi Pejabat Pelindungan Data kami melalui email, pos, atau telepon di:

DPO@insights.com

Insights Learning & Development Ltd

Terra Nova

3 Explorer Road

Dundee

DD2 1EG

+44 (0) 1382 908050

Glosarium

Administrator berarti orang yang mempunyai akses ke Insights Online untuk membantu Praktisi Terakreditasi Insights   mengelola akunnya dan memberikan satu atau beberapa produk Insights tertentu.  

Colour Preferences berarti preferensi warna yang dirangkum dalam Profil Pribadi Anda.  Hal ini didesain untuk membantu Anda memahami bagaimana Anda berinteraksi dan berkomunikasi dengan orang lain.   Colour Preferences mewakili perpaduan energi warna Anda.  Energi warna ini merupakan dasar berwarna dari hampir semua yang kami ajarkan karena kami meyakini bahwa hal ini fundamental dalam memahami diri kita.  Sementara Anda mungkin lebih menyukai salah satu energi warna daripada yang lain, kita semua merupakan perpaduan dari semua energi warna dan kita semua dapat meningkatkan atau menurunkan warna tertentu jika diperlukan.  Warna-warna ini mewakili preferensi dan bukan ukuran terhadap keterampilan sehingga walaupun warna ini bisa mendeskripsikan Anda secara akurat, mereka tidak menentukan siapa Anda.  Energi warna Anda tidak statis, tetapi bersifat cair. Energi ini ada untuk membantu Anda menghadapi berbagai situasi yang Anda jumpai dalam memahami diri Anda.

Kombinasi energi warna Anda dirangkum oleh posisi  Team Wheel Anda.

Mematuhi kewajiban hukum legal berarti memproses data pribadi Anda jika diperlukan untuk mematuhi suatu kewajiban hukum atau peraturan yang harus kami patuhi.

Pelanggan berarti Pelanggan Insights yang dapat merupakan Klien Langsung dan/atau Mitra.

 

Klien Langsung berarti Pelanggan Insights yang membeli Produk Insights untuk penggunaan internal mereka (yaitu untuk karyawannya).  Klien Langsung mungkin juga merupakan Praktisi Klien yang diakreditasi untuk memberikan Produk Insights secara internal kepada Klien Langsung.

Praktisi Terakreditasi Insights  berarti orang yang diakreditasi oleh Insights untuk menggunakan dan memberikan satu atau beberapa Produk InsightsPraktisi Terakreditasi Insights mungkin merupakan:

  • karyawan atau konsultan Insights;
  • karyawan yang dipekerjakan oleh perusahaan atau organisasi Anda; dan/atau
  • karyawan atau konsultan Mitra atau distributor Insights.

Jika Praktisi Terakreditasi Insights   dipekerjakan oleh perusahaan atau organisasi Anda, kami menyebut mereka sebagai “Praktisi Klien” dan mereka hanya dapat memberikan Produk Insights secara internal kepada perusahaan atau organisasi Anda.

 

Insights Connections berarti platform digital komunitas Insights Online untuk Praktisi Terakreditasi Insights yang termasuk forum diskusi virtual dan informasi yang dirancang untuk mendukung Praktisi Terakreditasi Insights dalam menyampaikan Produk Insights. Pemberitahuan privasi Insights Connections dapat ditemukan di sini.

Insights Discovery Accreditation berarti acara pelatihan yang diselenggarakan oleh Insights untuk orang yang ingin menjadi Praktisi Terakreditasi Insights.

Insights Discovery Evaluator berarti alat Psikometrik yang digunakan oleh Insights untuk menghasilkan Produk Insights. Insights Discovery Evaluator terdiri atas serangkaian pernyataan yang perlu dinilai oleh Peserta mengenai seberapa yakin mereka bahwa setiap pernyataan menggambarkan diri mereka dan/atau preferensi mereka.  Jawaban akan diproses oleh algoritma kami, yang bergantung pada puluhan tahun pengalaman dan pengembangan kekayaan intelektual kami, untuk menghasilkan Produk Insights (seperti Profil Pribadi dan  Team Wheels).

 

Acara Insights berarti pengarahan, lokakarya, pengalaman, atau acara pembelajaran yang menggabungkan Produk Insights.

 

Insights Online merupakan platform online yang dioperasikan oleh Insights dan melalui platform ini (i) individu dapat mengakses Insights Discovery Evaluator; dan (ii) orang yang diberi hak oleh Insights dapat mengakses Produk Insights.

Produk Insights berarti produk dan layanan yang dikembangkan oleh, dimiliki oleh, atau dilisensikan kepada Insights dan yang dipasarkan atau digunakan di bawah jenama dan merek dagang Insights.  Ini dapat termasuk, produk yang disertai data pribadi, seperti namun tidak terbatas pada: Profil Pribadi, Colour Preferences, dan  Team Wheel.

Peserta berarti orang yang menerima Produk Insights atau menghadiri Acara Insights (yaitu orang yang menempuh Insights Discovery Evaluator, menghadiri Acara Insights atau yang terkait dengan Profil Pribadi tersebut).

Mitra berarti Pelanggan Insights yang membeli Produk Insights untuk menyertakannya ke dalam produk/layanan dan/atau program mereka sendiri dengan Pelanggannya sendiri.  Mitra kadang-kadang juga disebut “Distributor”.

 

Profil Pribadi berarti profil yang dibuat oleh Insights Discovery Evaluator yang bersifat pribadi untuk AndaProfil Pribadi dirancang untuk membantu Anda meningkatkan kesadaran diri dan biasanya digunakan dalam konteks pembelajaran atau pengalaman pembimbingan.  Profil ini terdiri atas grafik, diagram, dan bagian-bagian teks yang menggambarkan bagaimana seseorang dengan preferensi Anda dapat memahami lebih banyak mengenai diri mereka sendiri dan orang lain. Misalnya: profil ini mungkin memuat bab mengenai kekuatan, kelemahan, dan nilai Anda terhadap tim, gaya komunikasi Anda, kemampuan penjualan, bagaimana Anda mengatur atau ingin diatur, lingkungan kerja ideal Anda, dll.  Di dalam Profil Pribadi, Anda akan melihat Colour Preferences dan posisi  Team Wheel Anda.

Team Wheel - Team Wheel mengidentifikasi dan menggambar preferensi warna setiap anggota tim, seperti yang terdapat di dalam Profil Pribadi mereka, pada diagram berbentuk roda yang menunjukkan preferensi warna dari tim.  “Tim” dalam konteks ini dapat berarti tim departemen, kelompok kolega, atau kelompok individu lain, yang berpartisipasi dalam Insights Event. Jika Anda berpartisipasi pada Insights Event yang dihadiri oleh orang dari organisasi yang berbeda, orang lain yang menghadiri Insights Event itu akan membentuk Tim.  Team Wheel mungkin dibuat oleh Praktisi Terakreditasi Insights dan Administrator dan mungkin dibagikan kepada anggota lain dari Tim Anda, Mitra kami, dan Klien Langsung kami.

Team Wheel dirancang untuk membantu anggota tim agar semakin saling memahami dan berkomunikasi semakin efektif dengan satu sama lain dengan menggunakan dan mempelajari cara mengidentifikasi preferensi warna setiap anggota tim.

Penggunaan dan pembuatan Profil dan Team Wheel diatur oleh Kebijakan Penggunaan Berterima kami, yang dapat ditemukan di sini.